OBAT ALAMI RADANG TENGGOROKAN

OBAT ALAMI RADANG TENGGOROKAN

Kembali lagi bersama info dokter99 kali ini saya akan membagikan sebuah obat tenggorokan yang mana obat ini bisa dibuat dengan alami tanpa resep dokter atau tanpa harus membeli alat ini maupun alat itu,, Penyebab sakit tenggorokan bermacam-macam. Kebanyakan sakit tenggorokan disebabkan oleh penyakit infeksi kuman ataupun alergi. Jenis infeksi yang menyebabkan sakit tenggorokan ada banyak, paling seringnya ialah infeksi virus dan bakteri. infeksi virus lah yang memegang peranan dalam penyakit sakit tenggorokan. Maka terkadang tidak dibutuhkan antibiotik untuk melawan penyakit ini, melainkan cukup dengan obat alami sakit tenggorokan saja.
OBAT ALAMI RADANG TENGGOROKAN

Ok langsung saja kita bahas bermacam-macam cara untuk mngobati radang tenggorokan secara alami yaitu sebagai berikut: 

BERKUMUR DENGAN AIR GARAM

yang pertama berkumur air garam. Beberapa studi membuktikan berkumur air asin hangat (air putih+garam) beberapa kali dalam sehari dapat meredakan pembengkakan atau radang tenggorokan, membuang dahak, iritan, dan bakteri.Bersumber dari: Obat Tradisional Radang Tenggorokan (alami)

MADU

Selanjutnya dengan madu Selain rasanya yang manis dan enak, ternyata madu dapat menjadi obat alami sakit tenggorokan. Madu dipercaya dan telah diteliti mengandung sifat antibakteri, antivirus dan antijamur yang tentunya dapat membantu tubuh melawan infeksi kuman di tenggorokan. Konsistensi madu yang lembut juga dapat meredakan radang pada tenggorokan. Cara meminumnya mudah, campurkan satu sendok makan madu dengan segelas air hangat (jangan air panas karena akan merusak nutrisi madu). Bila suka, Anda juga dapat coba mencampurnya dengan air teh atau perasan lemon

JURUK LEMON

Jeruk lemon sangat kaya manfaat, mulai sebagai antioksidan, mengobati gangguan asam lambung, mencegah sesak nafas, dan lain sebagainya, buah ini juga bisa dimanfaatkan untuk mengobati sakit tenggorokan secara alami. Kandungan astringen di dalam buah lemon dapat meredakan dan mengobati sakit tenggorokan. Caranya mudah, yaitu campurkan 1 sendok teh air perasan lemon ke dalam segelas air matang. Perasan air lemon dapat membantu meredakan inflamasi pada tenggorokan dan menciptakan suasana yang dapat membunuh kuman-kuman di tenggorokan


CENGKEH

Cengkeh atau cengkih merupakan salah satu bahan herbal yang baik untuk mengobati sakit tenggorokan. Obat alami sakit tenggorokan ini dapat dibuat dengan cukup mudah. Bahan yang diperlukan ialah cengkeh bubuk sebanyak 1-3 sendok teh dan air matang. Campurkan cengkeh dan air, lalu berkumurlah. Cengkeh mempunyai sifat antibakteri dan anti radang yang dapat membantu meredakan sakit tenggorokan. Cengkeh bubuk dapat dibeli di pasar tradisional ataupun toko obat tradisional. Jika tidak tersedia dalam bentuk bubuk maka yang masih utuh pun bisa dimanfaatkan.

Demikian Artikel saya kali ini tentang obat alami untuk radang tenggorokan semoga bermanfaat untuk anda yang membaca artikel ini, mohon maaf jika ada penulisan yang kurang jelas, Terimkasih buat anda yang membaca artikel ini :)

OBAT ALAMI RADANG TENGGOROKAN Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Dtrs

 

Top